POSO, KABARINSPIRASI – Bupati Poso, Verna GM Inkiriwang, telah melaunching program Desa Digital di Desa Meko, Kecamatan Pamona Barat, Kabupaten Poso, Rabu (16/11). Peluncuran program kerja baru ini dilucur bertepatan dengan usia 1 tahun program Bunga Desa. Pelaksanaan Bunga Desa pertama di Desa Lena, Kecamatan Pamona Utara. Dan tepat di usianya yang ke-1 tahun dibuat di desa Meko Pamona Barat.
Dalam sambutannya Bupati Verna menyampaikan bahwa program Desa Digital diluncurkan untuk mengurangi kesenjangan arus informasi yang terjadi di desa. “Hari ini, pemerintah kabupaten Poso melaunching Desa Meko sebagai Desa Digital dengan aplikasi bernama Meko Pintar. Desa Meko merupakan salah satu desa yang sudah siap dengan konsep desa digital, dikarenakan infrastruktur jaringan komunikasi yang sudah memadai dan sudah diuji coba oleh Dinas Kominfosandi,” jelas dia.
Dijelaskan Bupati, Desa Digital merupakan teknologi informasi dan komunikasi yang terintegrasi dengan pelayanan publik dan kegiatan perekonomian. Melalui program Desa Digital masyarakat desa diharapkan dapat mengakses dengan mudah sumber daya yang disediakan oleh desa secara mobile, mulai dari website desa yang menampilkan statistik desa, jadwal-jadwal pemerintah desa, profil desa dan pelayanan kependudukan (pengecekan data pribadi, pengajuan pembuatan surat, pengecekan bantuan sosial, peta desa digital & lapak desa online). Akses informasi tersebut bisa dilakukan masyarakat langsung dari rumah.
Terkait pelaksanaan Bunga Desa Di Meko, Pemkab Poso melakukan sejumlah kegiatan pelayanan langsung kepada warga masyarakat Pamona Barat. Salah satunya adalah pelayanan pembuatan identitas kependudukan seperti pembuatan KK, KTP, Akta Kelahiran, Akta Kematian. Jenis kegiatan pelayanan ini menjadi salah satu yang paling banyak didatangi masyarakat. Selain itu dibuka juga pelayanan kesehatan dan KB, sunatan massal, donor darah, layanan Jaminan Sosial, layanan BPJS, layanan perpanjangan SIM & STNK, layanan pajak, pelayanan Perizinan dan PTSP, pelayanan Perbankan, UMKM mandiri, dan masih banyak lagi layanan publik lainnya. (yan)